Menu olahan ini memang nikmat untuk mengisi perut yang kosong. Caranya yang mudah dan ringan membuat menu olahan ini bisa di masak oleh siapa saja. Oke, tak perlu berpanjang-panjang ria, mari kita intip cara membuatnya ya...
Bahan:
- 2 piring nasi
- 1/4 sendok teh garam
- 2 buah sosis goreng
- 1 sendok makan saos tomat botol
- 2 lembar daun pisang atau aluminium foil.
- Nasi dicampur garam kemudian kukus selama 5 menit
- Setelah panas aduk-aduk supaya uapnya keluar
- Ratakan nasi diatas daun pisang atau aluminium foil. Beri saos tomat dengan sosis. Lalu gulung.
(untuk 2 gulung)
Tips:Isi dari nasi bisa diganti sesuai selera anda. Bisa berupa abon, dadar telur atau ikan sardin. Untuk ikan sardin bisa ditambahkan kemangi biar wangi dan lebih sedap.
(sumber: Aura)
Oke selamat mencoba...bagi-bagi ya kalau hidangannya sudah siap, hehehe...
0 komentar:
Post a Comment