Friday, February 8, 2013

CAIRAN YANG MENYEHATKAN

Makhluk hidup di dunia sangat membutuhkan cairan yang satu ini. Fungsinya yang sangat banyak membuat cairan ini menjadi obyek vital bagi kehidupan makhluk hidup di dunia. Cairan yang biasa kita sebut dengan air ini selain sebagai pelepas dahaga juga memiliki peranan penting dalam kelancaran sistem tubuh kita. Kekurangan caran ini akan dapat menimbulkan gangguan penyakit.
Mari kita tengok apa saja sih arti penting air dalam tubuh kita.
  1. Kekurangan air dapat menyebabkan radang sendi (Arthritis). Radang sendi mengakibatkan rasa sakit yang tidak tertahankan ketika bergerak.  Cara yang ampuh adalah dengan menambah porsi minum kita.
  2. Kekurangan cairan ini juga bisa menyababkan sakit punggung
  3. Sembelit dan susah buang air besar. Jika mengalami ini sebaiknya makanan yang segar dan minum air yang banyak. 
  4. Bagi anda yang sedang diet, minumlah air putih maka berat badan akan berkurang hanya dengan minum 1-2 gelas setengah jam sebelum makan. Karena perut kita akan kenyang saat makan, secara otomatis porsi makan kita akan berkurang. Jika timbul keinginan untuk ngemil, segeralah minum air putih. Dengan begitu tidak ada lagi masalah berat badan dan energi kita tetap terjaga.
  5. Jika anda mengalami sakit kepala, sebaiknya minum air putih dulu sebelum memutuskan minum obat atau pergi ke Dokter. Sakit kepala mungkin disebabkan oleh kekurangan air di dalam tubuh.
  6. Tidak cukupnya asupan air juga mengakibatkan aliran darah kita terhambat dan jadi berat sehingga menyebabkan hipertensi. Tapi hati-hati jika kita minum secara berlebihan juga tidak baik. volume darah akan meningkat, dan kerja pembuluh darah dan jantung akan meningkat seiring dengan volume darah.
  7. Jika kolestetol anda tinggi, minumlah 8-12 gelas air putih sehari. Kolesterol bukan hanya disebabkan oleh makanan yang berlemak namun bisa juga disebabkan karena kekurangan cairan dalam tubuh.
  8. Stres mungkin disebabkan oleh kekurangan cairan dalam tubuh.
  9. Kekurangan air saat menjelang, pada saat  menstruasi bisa memicu PMS (Premenstual syndrom). Biasanya wanita suka uring-uringan dan menjadi bad mood.  
  10. Jumlah air yang terlalu banyak di dalam tubuh juga menyebabkan kerja ginjal menjadi meningkat sehingga beban ginjal menjadi berat. Jadi bagi mereka yang menderita penyakit ginjal tidak dianjurkan minum air putih terlalu banyak.
  11. Kelebihan cairan juga menyebabkan hipotermia. kondisi dimana kadar garam dalam darah (Natrium) lebih rendah dari yang seharusnya. 
Jadi selalu cukupi asupan air di dalam tubuh kita dengan porsi yang cukup. 


(Sumber: majalah Nikah, 2003 dan sumber lainnya)

0 komentar:

Post a Comment

Anda suka dengan artikel di blog ini, klik subscibe di bawah ini.

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner