Saya memimpikan sebuah kamar mandi yang bersih, rapi, sehat dan nyaman untuk digunakan. Anda semua pasti setuju dengan saya dengan hal ini. Siapa sih yang tidak ingin kamar mandinya sehat dan rapi. Bukankah sehat itu berarti aman dari gangguan penyakit. Apa jadinya jika kamar mandi kita lembab dan berbau. Penyakit akan betah berlama-lama di kamar mandi kita. Ingin kamar mandi yang sehat? Intip yang berikut yuk...
Kita semua tahu kalau kecoa itu suka bersarang dilingkungan yang lembab. Tak heran jika binatang ini betah berada di kamar mandi yang lembab. Apalagi kalau kamar mandi kita berjamur. Dijamin tentram deh kecoa di kamar mandi kita.
Ventilasi udara itu penting. Selain di ruangan lain, ternyata kamar mandi juga membutuhkan ventilasi untuk melancarkan aliran uap air yang berlebih di kamar mandi. Sebaiknya lubang ventilasi langsung berhubungan dengan udara luar. Anda juga bisa menggunakan exhaust fan yang pipanya dihubungkan langsung ke luar rumah.
Usahakan memasukkan sinar matahari ke dalam kamar mandi, khususnya di pagi hari. Karena sinar matahari sangat ampuh membunuh bakteri.Anda bisa gunakan rooster, glassblock atau bouvenlicht. Atau jika tidak memungkinkan anda juga bisa pasang lampu fluorescent yang memiliki terang daylight.
Untuk material ubin dan sanitari, pilihlah yang mudah dibersihkan dan tidak menyerap air, sehingga tidak menumbuhkan jamur salah satunya keramik. Jika anda ingin menggunakan marmer, perhatikan porousnya. Material ini cocoknya di kamar mandi kering.
Usahakan lantai memiliki kemiringan 1 cm agar air tidak menggenang. Artinya setiap 1 cm, maka ketinggian di turunkan 1 cm. Letakkan lubang pembuangan pada bagian terendah dari lantai. Harus diperhatikan, anda harus rajin membersihkan rambut maupun kotoran agar pembuangan air lancar.
Pilih lantai dengan permukaan kasar agar tidak licin ketika basah. Untuk bathtub dan shower tray pilih yang dilengkapi antislip. Hilangkan semua ujung tajam dari bak mandi atau rak yang berpotensi melukai.
(Sumber: kompas, 2005)
Gimana? Sudah punya solusi jitu untuk kamar mandi anda.
0 komentar:
Post a Comment